Sunday, October 11, 2015

// // Leave a Comment

Inilah 5 Sungai Paling Berwarna di Dunia

Sungai mempunyai peranan penting bagi manusia, terutama bagi sektor pertanian dan perikanan. Tapi tak jarang karena keindahan alamnya, sungai juga bisa dimanfaatkan untuk pariwisata. Beberapa sungai yang terkenal diantaranya adalah Sungai Amazon yang merupakan sungai terpanjang di dunia. Di Indonesia sendiri beberapa sungai menjadi terkenal karena menjadi landmark suatu kota, misalnya Bengawan Solo, atau Sungai Musi. Ada juga sungai yang menjadi terkenal karena legenda yang menyelimutinya, seperti Sungai Progo. Tetapi, di belahan bumi yang lain, terdapat sungai-sungai unik yang berwarna-warni. Sungai apa sajakah?

CANO CRISTALES
Sungai berwarna-warni yang pertama adalah sebuah sungai yang ada di Kolombia. Sungai ini dinamakan Cano Cristales, yang mempunyai arti tabung kristal. Sungai ini merupakan salah satu aliran dari Sungai Amazon. Sungai ini menjadi berwarna-warni karena adanya tanaman air yang tumbuh pada bulan Juli-November. 
Pada saat tanaman ini memenuhi dasar sungai, maka air sungai seolah-olah berubah menjadi pink dan merah. Selain warna tersebut, ada juga warna biru dan hijau. Kombinasi warna-warna tersebut menjadikan Cano Cristales sebagai sungai yang indah. Apalagi didukung dengan suasana lingkungan yang masih alami.

NERETVA
Neretva River atau Sungai Neretva berada di Bosnia Herzegovina. Sungai ini terbentang sepanjang kurang lebih 225 km, dan menjadikan Sungai Neretva sebagai yang terpanjang di wilayah Adriatik. Sungai Neretva merupakan sungai yang paling utama di negara tersebut. Sungai ini juga menjadi sungai terdingin karena berada di pegunungan Alpen, kurang lebih pada ketinggian 1300 mdpl.
Selain mempunyai pemandangan yang indah, karena berada di wilayah Pegunungan Alpen, Sungai Neretva juga mempunyai air sungai yang berwarna kehijau-hijauan dan kebiru-biruan. Untuk menikmati sungai ini bisa dari sebuah jembatan yang ada di atas sungai, atau bahkan bisa langsung turun ke sungai dan menyusuri sungai dengan rafting.

RIO CELESTE
Sungai Rio Celeste mungkin menjadi salah satu yang paling unik yang ada pada daftar ini. Bagaimana tidak, sungai yang ada di Kosta Rika ini mempunyai warna air berwarna biru seperti birunya langit. Karena warnanya yang biru itu pula, sungai ini mendapat julukan "Sky Blue River." 
Bagi penduduk setempat, sungai Rio Celeste merupakan sungai suci, terutama bagi Suku Maleku. Legenda setempat mengenai sungai ini adalah ketika Tuhan selesai melukis alam, Ia mencuci kuas-Nya di sungai ini dan akhirnya sungai ini berwarna biru sebiru langit. 

ARVE
Sungai Arve yang ada di Swiss merupakan tempat bertemunya dua sungai yaitu Sungai Rhone dan Sungai Arve itu sendiri. Kedua sungai tersebut merupakan sungai penting di Swiss, dan lokasi bertemunya kedua sungai ini berada di dekat Jenewa. Perpaduan antara biru dan hijau membuat sungai ini terlihat menarik dan indah.

GREEN RIVER
Sesuai namanya, Green River atau Sungai Green ini mempunyai air berwarna kehijau-hijauan. Sungai yang berada di Utah, Amerika Serikat ini mengalir membelah gurun yang berwarna merah. Pemandangan yang kontras tersebut menjadikan lingkungan sungai ini sangat menarik. Apalagi ditambah dengan bebatuan besar menjulang layaknya bukit yang menambah latar belakang sungai ini semakin menarik.

0 comments:

Post a Comment