Thursday, October 15, 2015

// // Leave a Comment

5 Hantu Wanita ini Dianggap Lebih Seram dari Kuntilanak

Hantu, atau apapun sebutannya, merupakan kepercayaan manusia di seluruh dunia. Tak terkecuali negara-negara maju. Di Indonesia sendiri, masyarakat banyak mengenal jenis hantu. Salah satu yang terkenal adalah hantu wanita legendaris Kuntilanak, yang sering dijadikan sebagai fokus utama dalam sebuah film horor Indonesia. Namun tak hanya Indonesia, di belahan dunia lain juga mengenal hantu wanita yang tak kalah menyeramkan dari Kuntilanak. Bahkan, hantu-hantu wanita ini dianggap lebih menyeramkan dari Kuntilanak. Apa saja?

LA LLORONA - MEKSIKO
Hantu wanita pertama dari negara lain yang dianggap lebih menyeramkan dari Kuntilanak adalah La Llorona yang berasal dari Meksiko. Dalam Bahasa Indonesia, La Llorona berarti wanita menangis. Hantu ini sangat populer di daerah Meksiko dan beberapa negara lain di Amerika Tengah. Menurut cerita, La Llorona merupakan wanita bernama Maria yang membunuh anak-anaknya sendiri dengan cara menenggelamkannya di dalam danau. Maria membunuh anak-anaknya sendiri karena suaminya pergi meninggalkannya. Setelah membunuh anak-anaknya, Maria lalu bunuh diri. Namun, ketika akan memasuki Gerbang Surge (semacam alam kubur), Maria tidak diijinkan masuk karena tidak bersama dengan anak-anaknya. Maka Maria kembali ke alam manusia untuk mencari anak-anaknya yang telah ia bunuh. Maria yang sedih mencari anak-anaknya sambil menangis di malam atau dini hari.

CHEONYEO GWISHIN - KOREA 
Hantu wanita yang konon lebih seram dari Kuntilanak adalah Cheonyeo Gwishin. Dari namanya sudah bisa diketahui bahwa hantu wanita ini berasal dari negeri Ginseng Korea. Cheonyeo Gwishin konon merupakan wanita yang sangat cantik semasa hidupnya. Namun, wanita cantik ini tidak bisa pergi ke alam baka karena belum menyelesaikan tugasnya sebagai wanita di dunia. Di Korea, wanita mempunyai tugas untuk melayani laki-laki, entah itu anak laki-lakinya, suaminya, atau ayahnya. Ketika ada seorang wanita yang belum menikah meninggal, ia akan menjadi hantu Cheonyeo Gwishin. Hantu wanita ini akan menghantui khususnya para wanita yang belum menikah. Tetapi, konon hantu wanita cantik ini bisa ditenangkan dengan cara menikahkannya dengan hantu laki-laki yang belum menikah. Hmm..Hantu Jomblo..

KUCHISAKE ONNA - JEPANG
Jepang merupakan salah satu negara dengan koleksi hantu yang sangat beragam dan menyeramkan, dan salah satu hantu wanita Jepang berhasil masuk dalam daftar hantu wanita yang dianggap lebih seram dari Kuntilanak. Hantu wanita ini disebut Kuchisake Onna, hantu wanita yang sangat ikonik karena mempunyai mulut robek. Hantu ini konon menurut legenda merupakan wanita cantik istri seorang samurai di masa lalu. Namun, malangnya sang samurai tersebut adalah orang yang cemburuan dan menganggap istrinya selingkuh. Tanpa ampun, samurai itu merobek mulut sang istri dari telinga ke telinga. Hantu Kuchisake Onna digambarkan sering mengganggu anak-anak, membawa gunting dan mengenakan penutup mulut atau masker. Hantu ini kemudian bertanya apakah ia cantik. Jika dijawab cantik ia akan membuka maskernya dan bertanya hal yang sama. Jika dijawab tidak cantik maka hantu itu akan membunuh orang yang menjawab pertanyaan itu. Hmm...

RUSALKI - RUSIA, UKRAINA
Rusalki menjadi hantu wanita selanjutnya yang dianggap lebih seram dari Kuntilanak. Rusalki merupakan hantu wanita yang sangat populer di Rusia dan Ukraina. Meski dianggap lebih menyeramkan dari Kuntilanak, ternyata secara umum Rusalki ini hampir menyerupai Kuntilanak. Rusalki merupakan hantu wanita yang gemar berada di atas pohon. Konon menurut cerita, Rusalki merupakan arwah dari wanita yang meninggal karena melahirkan atau mengandung anak haram. Mungkin yang membedakan Rusalki dengan Kuntilanak adalah kostumnya..

LAMIA - YUNANI
Yunani merupakan negeri mitologi. Hampir seluruh mitologi yang dikenal oleh manusia berawal dari Yunani, dan terkait hantu wanita yang lebih menyeramkan dari Kuntilanak, Yunani mempunyai hantu wanita cantik yang disebut Lamia. Meski cantik, Lamia ini merupakan gabungan antara ular dan wanita. Jelasnya, wanita berbadan ular. Mirip-mirip dengan Nyi Blorong kalau di Indonesia. Kisah mengenai Lamia ini adalah wanita yang sangat cantik, sampai-sampai pemimpin para dewa, yaitu Zeus jatuh cinta padanya. Namun istri Zeus yang lain yaitu Hera sangat murka. Ia membunuh anak dari hubungan antara Zeus dan Lamia. Hal ini kemudian menyebabkan Lamia murka dan mulai membunuh anak-anak lain dan memakannya. (tvguide.co.id)




0 comments:

Post a Comment