Friday, November 6, 2015

// // 1 comment

Penampakan Badai Awan Tsunami Hebohkan Australia

Warga Australia mendadak heboh dengan kemunculan badai awan yang membuat langit Australia, khususnya Sydney menjadi gelap. Meski sebelumnya pihak berwenang telah mengumumkan akan kemungkinan adanya badai petir, namun gulungan awan hitam pekat di langit telah menghebohkan masyarakat Australia. Pasalnya, gulungan awan hitam itu mirip dengan ombak gelombang tsunami raksasa yang siap menelan apapun yang ada di depannya.
Formasi awan yang menyerupai gelombang tsunami tersebut terlihat di bagian timur Sydney. Fenomena penampakan awan yang menakutkan tersebut diketahui muncul setelah wilayah Australia Selatan dan Victoria mengalami cuaca ekstrem, dan badai yang diikuti oleh banjir bandang di daerah Adelaide dan Port Lincoln.

Badai yang terjadi di Australia tersebut merupakan salah satu yang terburuk. Pihak berwenang Australia di bidang cuaca atau badan meteorologi Australia mengeluarkan peringatan hujan lebat yang disertai dengan badai petir yang akan terjadi di wilayah Lake Macquarie, Blue Mountains, Greater Newcastle, dan Maitland. (tribunnews.com)

1 comment:

  1. Yang suka begadang dan gak tahu mau ngapain
    mampir kesini saja dan daftarkan diri Anda www(dot)updatebetting(dot)co
    Info bbm 7ACD8560

    ReplyDelete