Rumah merupakan tempat yang bisa digunakan oleh para penghuninya untuk melepaskan segala kepenatan yang didapatkan karena kegiatan sehari-hari seperti bekerja atau belajar. Dengan alasan tersebutlah, banyak orang mulai bereksperimen dengan rumah mereka untuk membuat rumah dengan berbagai macam konsep sehingga memenuhi keinginan mereka. Berbagai konsep seperti minimalis, tradisional, hingga kontemporer sering diaplikasikan pada desain rumah agar cocok dengan karakter dan menghasilkan suasana yang bisa membuat penghuninya selalu merasa nyaman berada di dalam rumah.
Tetapi konsep rumah yang ada di Canberra, Australia ini sedikit berbeda dengan konsep-konsep rumah yang telah ada, karena sang pemilik rumah ini mendesain rumah unik ini sedemikian rupa sehingga rumah ini akan menjadi semakin indah ketika malam hari tiba. Sang pemilik, yang merupakan sepasang suami-istri, menempatkan beribu-ribu, tepatnya 502.162 buah lampu natal yang mereka sebar di seluruh ruangan di dalam rumah tersebut, dan lampu-lampu tersebut akan dinyalakan serentak begitu malam hari tiba.
Apa yang dilakukan oleh pasangan suami-istri tersebut ternyata berhubungan dengan aksi untuk mengumpulkan dana amal, dimana seluruh dana yang berhasil terkumpul melalui rumah itu akan didonasikan untuk yayasan anak Sids and Kids. Rumah beribu lampu tersebut menurut rencana akan dibuka pertama kali pada tanggal 26 Desember 2013 mendatang, dan konon akan memecahkan rekor sebagai rumah dengan lampu terbanyak.
(foto: npr.com)
Yuk join sekarang dan pasang taruhan mu hanya di www*updatebetting*co
ReplyDelete