Monday, July 20, 2015

// // Leave a Comment

Tinggal di Gua Selama 30 tahun, Seniman ini Hasilkan Mahakarya Spektakuler

Seniman memang selalu total dalam menghasilkan sebuah karya. Bahkan meskipun masih dalam tahap proses pembuatan karya itu sendiri. Suasana-suasana tertentu kadang juga mampu menambah proses kreatif seorang seniman sehingga tak jarang para seniman lebih suka menyendiri daripada berada di tempat ramai. Sama seperti yang dilakukan oleh Song, seorang seniman yang berasal dari Goizhou, Tiongkok. Ia menyendiri - kalau bukan bertapa - di dalam sebuah gua untuk mendapatkan ide dan memberikan proses kreatif untuk karyanya. Tidak main-main, Song menyendiri di gua selama 30 tahun!
Dan hasilnya pun bukan main-main; ia berhasil menghasilkan sebuah mahakarya. Mahakarya yang dihasilkan oleh pria tua berusia 67 tahun ini benar-benar mengagumkan. Menurut Song, gua yang ia beri nama Qing Xuan atau yang berarti "tenang dan misterius" ini benar-benar memberinya ketenangan sehingga membantunya dalam menyelesaikan mahakarya tersebut. Di dalam gua yang penuh dengan stalagtit dan stalagmit tersebut Song juga membuat beberapa meja; meja untuk meletakkan makanan dan minuman, meja besar tempat ia melukis, serta tempat tidur buatan sendiri.

Gua tersebut terletak di daerah Yuqing, sekitar satu kilometer dari Goupintanzen, Tiongkok. Menurut Song, dengan menyendiri di tempat yang terpencil dan tenang, ia mendapatkan kemudahan dalam mengembangkan ide-idenya dan memberi banyak inspirasi yang kemudian ia tuangkan dalam sebuah karyanya. Song sendiri merupakan seorang seniman yang terkenal di daerah Tiongkok, bahkan sampai ke Hong Kong. Beberapa karya seninya juga telah terjual di Tiongkok. (tribunnews.com)

0 comments:

Post a Comment